
Manfaat Besar Mengendalikan Hidup Sendiri
Mengacungkan telunjuk ketika ditanya oleh guru adalah pertanda baik, anak pintar. Tetapi mengacungkan telunjuk kepada orang lain ketika satu persoalan mengemuka bisa menjadi sikap kurang terpandang, tidak bertanggungjawab. Mengancungkan telunjuk itu bisa baik atau buruk, tergantung arahnya ke mana dan apa maksudnya. Tahukah Anda bahwa arah telunjuk yang salah dapat membunuh karakter dan masa depan orang lain, dan kita juga?
Selama saya dan isteri mengkonseling pasangan-pasangan menikah, kami menemukan pasangan yang selalu mengacungkan telunjuknya sembari menyalahkan pasangannya tak akan pernah bisa bertumbuh dalam pernikahannya. Pernikahan itu tidak dapat mencapai apa yang menjadi tujuan awalnya mendirikan pernikahan itu sendiri. Begitu juga dengan orang yang tak pernah merasa salah, selalu menyalahkan orang lain, orang seperti itu tak akan bisa keluar dari kelemahannya. Oh, tunggu dulu, bahkan orang seperti itu tidak merasa kalau dirinya memiliki kelemahan.
Dengan menuding orang lain, tak perduli sebagus apa pemaparan argumennya, berarti kita sudah menyerahkan kendali atas hidup kepada orang itu. Remote yang menggerakkan kita tidak ada di tangan kita, orang lain yang punya kuasa untuk menentukan kita menjadi apa saja. Dan apa sajapun yang terjadi kepada kita sekarang, itu adalah karena hal-hal eksternal kita, kita sama sekali tidak bertanggungjawab. Tetapi coba renungkan dalam hati, masakan kita mengijinkan orang-orang itu mengobok-obok hidup kita hingga tak berbentuk?
Mari, Bung, rebut kembali remote atas hidup kita. Dua ribu tahun lalu, Simon Petrus menuliskan begini, “Siapa yang mau mencintai hidup dan mau melihat hari-hari baik, ia harus menjaga lidahnya terhadap yang jahat dan bibirnya terhadap ucapan-ucapan yang menipu. Ia harus menjauhi yang jahat dan melakukan yang baik, ia harus mencari perdamaian dan berusaha mendapatkannya.” Dalam hidup kita mesti bersifat aktif, tidak pasif atau sekedar reaktif. Mengambil tanggungjawab itu bisa menimbulkan kesakitan, itu benar. Tetapi apakah kita lebih suka rasa sakit untuk berubah atau kesakitan karena tidak pernah berubah? Tidakkah kita lebih rela sakit setahun dua tahun dalam pembentukan atau sakit puluhan tahun karena gagal bertumbuh?
Masa-masa yang selalu saya tunggu dari setiap sesi konseling yang menjadi moment of truth adalah ketika seseorang berkata, “Saya baru benar-benar klik. Selama ini sudah sering saya dengar, tetapi baru sekarang saya bisa merasa seratus persen memang saya yang mesti berubah, bukan isteri saya, bukan orang lain.” Orang dengan statemen seperti itu sudah siap untuk terobosan dalam hidupnya. Orang itu akan melihat hari-hari baik dalam hidupnya. Orang itu akan melihat bahwa isterinya atau suaminya adalah seorang baik yang bijaksana. Ia akan memiliki banyak rencana untuk pengembangan dirinya, ia menjadi kurang mengoreksi orang lain, dan lebih fokus mengevaluasi dirinya sendiri.
Mulailah hari ini untuk memeriksa pada siapa saja kita telah menitipkan remote hidup kita selama ini. Mereka itu adalah orang yang sering kita salahkan, kita mengklaim gara-gara mereka maka kita seperti ini. Mereka itu orang-orang yang sering memicu kelemahan kita. Ambillah remote kita dari tangan atau dari perkataan mereka, dari tatapan mata atau cibiran mulut mereka. Dan mulai hari ini, katakanlah “Tuhan memberiku tanggungjawab atas hidupku! Aku yang bertanggungjawab sekarang!”
togarsianturi
28 Nov 2020
Usai pembicaraan poin sebelumnya dengan oppung, saya memastikan lagi apakah oppung dapat memahami pembicaraan kami atau ada yang hendak ditanyakan. Oppung menceritakan perasaan sukacitanya dengan pemahaman itu dan tidak ada pertanyaan. Lalu saya bertanya siapakah Yesus itu dalam iman oppung sekarang. Oppung yakin bahwa Yesus adalah Tuhan dan Juruselamat baginya. Karena itu saya tuntun oppung …
togarsianturi
27 Nov 2020
Sekarang kita masuk ke poin kedua, percaya. Sebenarnya ini adalah konsekuensi logis dan alami dari poin pertama. Apabila kita mengenal sejatinya siapa Yesus, tentu kita akan memercayaiNya. Tetapi karena kita manusia yang kerap gagal paham terminologi tertentu, biasanya juga karena ada kata-kata yang mengalami reduksi makna seiring berjalannya waktu, sehingga kita perlu mendefinisikan ulang kata …
togarsianturi
15 Aug 2019
Allah memerintahkan kurban dan persembahan kepada umat Israel. Tuhan Yesus juga menegaskan agar murid-muridNya menginjil, melayani, dan memberi. Tetapi seperti orang Israel, dalam sejarahnya, dari waktu ke waktu gagal paham akan kehendak Allah, demikian juga orang Kristen sepanjang sejarah mereka. Manusia lebih menyukai aktifitas yang dapat kelihatan daripada motivasi hati yang tidak kelihatan. Tetapi Allah lebih …
togarsianturi
14 Aug 2019
Alkitab banyak sekali membahas perihal kata-kata, tentang bagiamana kita berbicara. Alkitab juga menjelaskan bahwa perkataan kita adalah salah satu yang akan dihakimi pada akhir zaman, selain perbuatan dan motivasi hati. Perkataan itu sangat berkuasa, dapat menumbuhkan, tetapi juga dapat meruntuhkan. Perkataan dapat menjadi jerat, seperti perkataan penulis Amsal berikut ini. Suatu jerat bagi manusia ialah …
togarsianturi
24 Jul 2019
Seorang teman yang berdagang di pasar pernah berkata begini kepada saya, “Saya mana bisa untung kalau jujur-jujur!” Benar-benar kalimat yang membuat saya tercenung. Sebegitu kelam-kah sistem perdagangan sehingga cara untuk sukses adalah dengan berbuat dosa? Tidakkah kita bisa saling menguntungkan dengan cara yang jujur? Begitu juga pembeli berbuat munafik ketika menawar barang, ia menekan sekuat …
togarsianturi
21 Jul 2019
Hubungan dan kerjasama menjadi sangat efektif apabila setiap orang dapat mengeluarkan isi hati masing-masing secara sehat dan bersahabat. Kebanyakan orang menolak untuk membukakan isi hati mereka karena mereka pernah memiliki pengalaman buruk atau mungkin menyaksikan pengalaman buruk menimpa orang yang terbuka. Tetapi ada juga orang yang memang tidak mengetahui apa yang ada dalam hati mereka …
01 Dec 2016 13 views
Mengacungkan telunjuk ketika ditanya oleh guru adalah pertanda baik, anak pintar. Tetapi mengacungkan telunjuk kepada orang lain ketika satu persoalan mengemuka bisa menjadi sikap kurang terpandang, tidak bertanggungjawab. Mengancungkan telunjuk itu bisa baik atau buruk, tergantung arahnya ke mana dan apa maksudnya. Tahukah Anda bahwa arah telunjuk yang salah dapat membunuh karakter dan masa depan …
07 Apr 2017 17 views
Bacaan: Yeremia 50 Ceritakanlah kemuliaanNya diantara segala bangsa dan perbuatanNya yang sungguh ajaib di antara suku bangsa. Tadi adalah bait pertama dari satu pujian karya Welyar Kauntu. Allah menghendaki umatNya menceritakan kebesaranNya, bagaimana Dia telah bekerja dalam dan melalui hidup mereka. Segala bangsa harus mengenal Allah sebab mereka semua adalah milikNya. Dan kita bertugas membuatnya terjadi. “Tetapi …
30 Apr 2017 9 views
Bacaan: Yohanes 1 Jika kita membaca Injil Matius atau Markus tentang bagaimana Yesus memanggil murid-muridNya yang pertama, kita mungkin melihatnya lebih mirip kisah hipnosis. Baru saja bertemu lalu Yesus memanggil mereka, langsung mereka meninggalkan jala serta orang tua. Bagi konteks kita, itu justru kelihatan seperti durhaka, bukan? Tetapi Lukas 5 memberikan detail tambahan, dan dari …
27 Jun 2019 366 views
Amsal banyak membantu orang percaya mengerti sifat alami dari godaan dan tipu muslihat dosa. Termasuk bagaimana sang Penulis mempersonifikasikan godaan dunia ini sebagai seorang perempuan jalang. Karena bibir perempuan jalang menitikkan tetesan madu dan langit-langit mulutnya lebih licin dari pada minyak, 4 tetapi kemudian ia pahit seperti empedu, dan tajam seperti pedang bermata dua. (Amsal …
18 Apr 2017 9 views
1 Tesalonika 5:18 Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu. 1 Thessalonians 5:18 Give thanks in all circumstances, for this is God’s will for you in Christ Jesus. (New International Version) Ada pengkhotbah yang sangat terkenal mengulas ayat diatas kira-kira demikian: kata “dalam” pada ‘mengucap syukurlah DALAM segala sesuatu’. …
18 Apr 2017 13 views
Tetapi jawab perwira itu kepada-Nya: “Tuan, aku tidak layak menerima Tuan di dalam rumahku, katakan saja sepatah kata, maka hambaku itu akan sembuh. Sebab aku sendiri seorang bawahan, dan di bawahku ada pula prajurit. Jika aku berkata kepada salah seorang prajurit itu: Pergi!, maka ia pergi, dan kepada seorang lagi: Datang!, maka ia datang, ataupun …
02 Apr 2017 12 views
Bacaan: Yeremia 51 Ketidakpastian adalah salah satu sumber kegelisahan. Ketika ancaman menerpa dan keadaan yang tak dalam kendali kita terjadi, kita bisa menjadi gelisah. Padahal dalam hidup ini lebih banyak hal-hal yang tidak pasti daripada yang dapat kita kontrol. Falsafah hidup yang kuat sangat diperlukan untuk tetap bisa tenang menjalani hidup di dunia yang penuh …
Comments are not available at the moment.