
Seseorang dapat menjadi murid Yesus karena ia telah mendapat kesempatan mendengar Injil Kristus. Hari ini di sekitar kita bersilewiran berbagai jenis Injil yang tidak Alkitabiah; yang pesan aslinya dikorupsi, yang berpusat kepada manusida bahkan yang sangat duniawi. Namun hanya Injil yang sejati yang berkenan di hadapan Allah, yang memberi jaminan keselamatan. Seorang murid yang benar dengan sukacita pergi memberitakan Injil itu.
Lalu pergilah mereka dan mereka mengelilingi segala desa sambil memberitakan Injil dan menyembuhkan orang sakit di segala tempat. Lukas 9:6
Tuhan Yesus menugaskan murid-muridNya untuk memberitakan Injil dan menyembuhkan orang sakit. Penyakit jasmani manusia makin hari makin tertolong oleh perkembangan teknologi medis, tetapi penyakit emosional manusia makin hari makin meningkat dan makin sedikit yang dapat menangani. Mereka itu butuh kabar baik dan pelayanan rohani yang memulihkan jiwa mereka.
Pertama, murid-murid tidak membuat alasan takut atau tidak tahu bagaimana mengabarkan Injil. SebelumYesus mengutus, Dia sudah memperlengkapi terlebih dahulu. Sadarlah, Anda sudah memiliki perlengkapan yang Anda butuhkan, beritakanlah!
Kedua, kabarkan kepada semua orang bahwa Yesus menyembuhkan dan menyelamatkan barangsiapa yang percaya padaNya. Kepercayaan mereka haruslah realita hidup, bukan retorika belaka.
Ketiga, penuhilah bumi dengan Kabar Baik Kristus.
Bapa, bahagiakan hati kami dalam memberitakan Injil-Mu. Amen.
Photo: Pexels.com
togarsianturi
18 Oct 2018
Tidakkah kita akan merasa bangga bila memiliki kenalan seorang jenderal, pengusaha besar atau pejabat tinggi? Tidakkah kita menghargai hubungan dengan seorang tenar atau yang punya kuasa besar? Sewajarnya demikian. Tetapi bagaimana kalau yang kita kenal bukan hanya atasan orang-orang hebat itu, melainkan Pencipta mereka yang memberi semua yang ada pada mereka? Logikanya pasti kita akan …
togarsianturi
18 Oct 2018
Jangan salahkan masalah atas reaksi kita. Bukan masalah yang menciptakan reaksi kita, masalah hanya menyatakan siapa kita sebenarnya. Siapa kita sebenarnya sering terungkap ketika kita sedang berhadapan dengan persoalan. Demikian juga seorang pemimpin yang baik dapat kita bedakan dari yang tidak baik ketika mereka mengadapi masalah. Nehemia menjadi contohan yang luar biasa bagi kita tentang cara …
togarsianturi
17 Oct 2018
Seorang stand up comedian pernah berkelakar kira-kira begini, “Di Indonesia gampang koq, solusi kalau banjir melanda ya salahkan pemerintah saja!” Lelucon itu rasanya sangat dekat dengan kenyataan hidup kita berbangsa. Bahkan dalam unit kehidupan yang lebih kecil seperti dunia kerja atau bahkan keluarga. Bila berhadapan dengan suatu persoalan, sepertinya reaksi refleks adalah mencari siapa yang …
togarsianturi
16 Oct 2018
Salah satu ayat yang sangat familiar dengan orang-orang Kristen, menurut saya, adalah dari Yesaya 55:8 “Sebab rancangan-Ku bukanlah rancanganmu , dan jalanmu bukanlah jalan-Ku.” Kita Bisa Merancang, Tetapi Allah yang Menetapkan Kita paham bahwa cara Allah menjawab doa kita kerap tidak seperti cara yang kita harapkan. Kita merancang A dan B, tetapi Allah mau kita …
togarsianturi
15 Oct 2018
Sadarkah anda bahwa ada banyak hikmat dunia ini yang bertentangan prinsip Kerajaan Allah? Dari sekian banyak, yang lagi trend melanda Nusantara adalah istilah gaul Jakarta, yakni “kepo”. Kepo memiliki konotasi yang negatif, yakni menggambarkan orang-orang yang ingin tahu segala sesuatu, terutama yang dianggap bukan urusannya. Hati-hati Dengan Hikmat Duniawi Istilah itu merambah ke dalam dunia …
togarsianturi
27 Sep 2018
Dua orang pekerja di pinggir jalan tampak melakukan hal yang agak ganjil. Orang pertama memakai pacul untuk menggali lubang, lalu tidak berapa lama orang kedua datang dari belakangnya, menutup kembali lubang itu. Karena seorang pelintas merasa aneh dengan kegiatan dua orang yang tampaknya sudah bekerja keras sepanjang hari itu, ia mendekati mereka. Pelintas itu kemudian …
23 May 2017 14 views
Bacaan: Yohanes 1 Pernahkah Anda berharap untuk melihat Allah Bapa secara kasat mata? Atau rindu mendengar suaraNya audible? Dan Anda berjanji bahwa itu cukup bagi Anda; tak akan pernah ragu lagi, siap untuk melakukan apa saja demi kerajaanNya. Anda tidak sendiri dan itu juga bukan keinginan baru, 2000 tahun lalu rasul Filipus juga mengutarakannya kepada …
26 Oct 2018 18 views
Kebanyakan artikel dan judul buku adalah tentang menjadi orangtua yang terbaik, orangtua yang ekselens, orangtua yang sempurna, dan seterusnya. Tetapi saya merasa sangat nyaman dengan judul yang John Louis pilih untuk model parenting-nya. Model itu ia sebut dengan Good Enough Parenting. Menjadi orangtua yang cukup baik dalam memenuhi kebutuhan emosional inti anak-anak mereka. Argumentasinya sangat …
28 May 2017 11 views
Bacaan: Lukas 8 Saya suka kata di atas, saya menemukannya di Manado. Kata itu sudah mengandung unsur mendengar tetapi juga unsur mematuhi dengan melakukan apa yang didengar. Ini nasehat yang kerap diberi kepada anak-anak agar mereka “dengar-dengaran”. Ini menjadi persoalan terbesar dalam kelompok Kristen masa sekarang, mereka mendengar dan tahu namun tidak melakukan. Tetapi Ia …
14 Apr 2017 18 views
Bacaan: Ratapan 3 Satu lagi kata bijak dalam dunia rohani, “Bencilah dosanya tetapi kasihi pendosa.” Tetapi karena dosa kita begitu banyak, mengapa tidak ganti saja, “Bencilah dosamu sendiri, kasihi pendosa yang lain.” Perlu kerelaan dan kecakapan untuk memeriksa dosa kita sendiri agar kita berpaling kepada Allah. Bukan hanya tubuh kita yang membutuhkan check up, tetapi …
08 Jul 2019 11 views
Banyak faktor yang menentukan keberhasilan dalam hidup. Tetapi jika dalam keberhasilan, menurut definisi kita, termasuk kebahagiaan dan kebijaksanaan maka pengenalan diri sendiri mesti menjadi salah satu faktor utama. Mengerti jalannya sendiri adalah hikmat orang cerdik, tetapi orang bebal ditipu oleh kebodohannya. (Amsal 14:8) Mengerti jalannya sendiri berarti memahami dengan jelas siapa dirinya dan apa saja …
10 May 2017 12 views
Bacaan: Lukas 6 Mengetahui sesuatu adalah satu hal, melakukannya adalah hal yang berbeda. Manusia-manusia dangkal bangga sekali dengan apa yang diketahuinya, meski pengetahuannya bak bumi dan langit jauhnya dari kenyataan hidupnya. Dan, entah kenapa, kita memang bangga sekali menjadi yang pertama mengetahui sesuatu. Bahkan hoax pun dengan cepat disiarkan orang-orang di messenger atau media sosial. …
18 Apr 2017 11 views
Menjelang malam dibawalah kepada Yesus banyak orang yang kerasukan setan dan dengan sepatah kata Yesus mengusir roh-roh itu dan menyembuhkan orang-orang yang menderita sakit. Hal itu terjadi supaya genaplah firman yang disampaikan oleh nabi Yesaya: “Dialah yang memikul kelemahan kita dan menanggung penyakit kita.” – Matius 8:16-17 Tuhan Yesus tidak termasuk dalam struktur kepemimpinan orang …
Comments are not available at the moment.